Thursday, March 24, 2016

Demi tangkap hacker ini, FBI gelar sayembara berhadiah Rp 1 miliar


Salah satu grup hacker pendukung rezim Presiden Assad di Suriah, Syirian Electronic Army (SEA) baru-baru ini masuk dalam buronan paling dicari FBI. Bahkan, demi mendapat informasi sekecil apapun soal SEA, FBI rela mengadakan sayembara.
Kemarin (22/03), FBI telah memasukkan tiga nama anggota SEA ke dalam daftar penjahat siber paling dicari, yakni Ahmad Umar Agha, Firas Dardar and Peter Romar. Dan bagi siapa saja yang dapat membantu FBI menangkap tiga orang tadi akan diberi hadiah Rp 1,3 miliar!
Tiga hacker SEA tadi dituduh melakukan banyak kejahatan siber, mulai dari pembajakan, pemberontakan tentara Amerika, hingga hoax soal serangan teroris.
Sayembara ini semakin dipromosikan pasca SEA terungkap telah menarget beberapa institusi besar di serangan hacking mereka. Institusi-institusi besar itu antara lain Universitas Harvard, Washington Post, NASA, Microsoft, bahkan Gedung Putih.
Menariknya, grup hacker SEA diketahui menggunakan Gmail dan Facebook untuk merencanakan operasi mereka. Facebook juga dipakai sebagai alat untuk menyebarluaskan data curian.

No comments:

Post a Comment

bebas bayar, pembayaran mudah dan cepat, transaksi online, pembayaran tagihan dan tiket, transfer dana online